KMIP Menyapa Kawan Muslim Sanata Darma

abis buka2 fd, nemu nih tulisan gw yg udh lapuk. Kagak jadi terbit di media AMK Post. Soalnya gw cari2 pas itu ga ketemu. Barusan ketemu dah, sekarang. Okelah, dengan tidak mengurangi rasa kecewa (lho kok? Gw masih kecewa, ceritanya...) akhirnya gw publish aja di blog sndiri.... Kayaknya juga jarang yang datang dan baca nih blog. Duh kasihan bgt sih lo, Vi!
Biasa aja lageee


Sore yang mendung diserati dinginnya grimis tidak menghentikan niat baik KMIP’s crew bertandang ke FKM Budi Utama, Sanata Darma (Sadar). Hari itu Rabu tepatnya tanggal 12 Mei 2010. FKM Budi Utama yang dikunjungi KMIP’s crew merupakan forum keluarga Muslim yang ada di Universitas Sanata Darma. KMIP’s crew yang dipimpin langsung oleh Anggit Cahya K.(Mas’ul KMIP) menyusuri jalan menuju Sadar dengan berjalan kaki. Crew sempat nyasar sebelum akhirnya ditemukan pengurus FKM Budi Utama.

Berbeda dengan UNY, di Sadar jarang sekali ditemukan muslimah (cirinya: berjilbab). Maklum kampus Sadar mayoritas Katolik. Hal ini membuat crew tampak asing tapi Pe-De aja lagi. “We are Muslims and we are proud it!”

Crew disambut hangat di ruang seminar yang ada di rektorat. Sepesial sekali crew yang hanya 6 orang disambut di ruangan besar. Sempat nyeletuk Mas’ul FKM Budi Utama (Atom) bahwa “Kami bahkan tidak punya basecamp.” What? Lantas biasa ngumpul dimane, Mang? “Biasanya di mushola Payungan” Papar Atom.

“Visi kami satu: Menjaga mahasiswa yang telah sadar ber-Islam tetap menjaga ke-Islamannya.” Tegas Atom. Bila dibandingkan dengan KMIP yang telah melebarkan sayap dengan eksistensinya, FKM Budi Utama tetap TOP Abis! Mereka memperjuangkan hak mahasiswa Muslim di Sadar! Salah seorang akhwat Sadar berkata “Awalnya kami mesti jalan jauh untuk mencari masjid ketika waktu zuhur dan minta izin keluar sebentar saat kuliah berlangsung”. Sekarang sudah lebih baik, birokrat memberikan ruangan yang tak terpakai lagi untuk dijadikan tempat sholat.

KMIP crew dan kawan-kawan FKM Budi Utama saling bertukar informasi dan pengetahuan perihal kegiatan dakwah kampus. Crew KMIP banyak belajar kesabaran dan kegigihan dari kawan-kawan Muslim Sadar. Rencananya FKM Budi Utama akan melebarkan sayapnya dengan aktif bergabung di FSLDK (Forum Silaturahim Lembaga Dakwah Kampus). [Novi 3]

btw btw KMIP itu --> Keluarga Muslim Ilmu Pendidikan

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Resume Buku: Self Driving

Ringkasan The Old Man and The Sea

Antara Cinta & Ridha Ummi